Rabu, 11 Maret 2015

Pemanfaatan Limah Sampah

20.09 Posted by Riski Dwitiyan No comments
Pemanfaatan Sampah

Sampah mempunyai dampak yang baik maupun buruk bagi lingkungan sekitar. Selain itu sampah juga bisa di manfaatkan menjadi bahan - bahan yang berguna dalam membatu menjalankan kehidupan sehari - hari. Berikut beberapa cara pemanfaatan sampah

  1. Sampah Organik
Pemanfaatan dengan cara biopori

Kompos dari daun kering

Kompos dari sisa makanan

2. Sampah Anorganik

Tas dari bungkus bekas

Kerajinan dari kain perca

Lampu hias dari botol minuman




Macam - Macam Sampah ( Organik dan Anorganik )

20.09 Posted by Riski Dwitiyan No comments
Macam Sampah

Sampah dibedakan menjadi dua yaitu sampah organik dan sampah anorganik yang mempunyai manfaat masing - masing dan juga berdampak bagi lingkungan sekitar.

  1. Sampah Organik

Sampah organik adalah limbah yang dihasilkan dari sisa makhluk hidup, yang mengalami pembusukan atapun pelapukan. Sampah organik berdampak bagus bagi lingkungan sekitar karena dapat mudah di uraikan oleh bakteri secara alami dan proses penguraian berlangsung cepat.

Contoh sampah organik yaitu sisa makanan, daun tumbuhan bangkai hewan, kotoran hewan, kertas, kardus dll.


Sisa makanan
Dedaunan

2, Sampah Anorganik

Sampah anorganik adalah sampah yang berasal dari bahan sisa pemakaian oleh manusia atau industri yang sulit untuk diuraikan sehingga membutuhkan waktu yang cukup lama hingga ratusan tahun untuk dapat di uraikan.

Contoh sampah anorganik yaitu plastik, botol minuman, besi, kain, kaleng, dll.


Botol minuman

Apa itu Sampah?

20.08 Posted by Riski Dwitiyan 1 comment
Sampah!!


Apa sih sampah itu?? Sampah adalah suatu bahan yang sudah tidak terpakai lagi ataupun bahan sisa yang sudah dibuang yang bersumber dari kita ( manusia ) maupun alam sekitar yang memiliki nilai ekonomis. Dalam kehidupan sehari - hari pasti kita sering menjumpai sampah, baik di jalanan tempat kerja, rumah dll. Sampah banyak ditemukan di tempat umum yang digunakan sebagai kegiatan sehari - hari kegiatan manusia, contohnya saja pasar. Di pasar akan mudah di jumpai banyak sampah dari para pedagang ataupun dari para pembeli di pasar.

Macam - macam sampah --- Sampah dibedakan menjadi dua, yaitu Sampah Organik dan sampah Anorganik. Kedua jenis sampah ini mempunyai manfaat masing - masing dan juga berdampak bagi lingkungan sekitar.

Pemanfaatan sampah --- Sampah juga bisa di daur ulang kembali atau di manfaatkan menjadi bahan yang bisa digunakan dalam kehidupan sehari - hari yang bisa menguntukan dalam beraktifitas.

Sampah juga ada yang tidak bisa di uraikan oleh tanah, contohnya styrofoam. Butuh berpuluh - puluh tahun agar styrofoam dapat di uraikan.

Sabtu, 25 Oktober 2014

PENGERTIAN, CIRI - CIRI, DAN MACAM PANTUN.

01.30 Posted by Riski Dwitiyan No comments


PENGERTIAN, CIRI - CIRI DAN MACAM - MACAM PANTUN
Oleh : Riski Dwitiyan


Pantun adalah puisi lama yang dilisankan dan biasanya dilagukan. Pantun biasanya mempunyai ciri yang sangat menonjol yaitu :

• Setiap bait mempunyai 4 baris.
• Baris 1 dan 2 disebut sampiran, baris 3 dan 4 disebut isi.
• Setiap baris mempunyai 8 sampai 12 suku kata.
• Bersajak a-b-a-b.

Berdasarkan jumlah barisnya, bukan hanya 4 baris pantun dapat dibagi menjadi 3, yaitu :


  1. 。 Pantun kilat atau karmina. Pantun yang hanya mempunyai 2 baris.
  2. 。2. Talibun. Pantun yang jumlah barisnya genap. Bisa empat, enam, delapan, dan seterusnya. Bersajak a-b-c-a-b-c atau a-b-c-d-a-b-c-d, dan seterusnya.
  3. Pantun Berkait. Terdiri dari beberapa bait yang sambung - menyambung. Baris 2 dan 4 setiap baitnya menjadi baris 1 dan 3. Berikut adalah contoh dari pantun kilat, talibun, dan pantun berkait.

1. Pantun Kilat ( Karmina ).

Gelas pecah jatuh kebawah,

Salah saya maafkanlah.



2. Talibun Enam Larik.

Mencari padi tanya petani,

Petani jawab padi menguning,

Padi di panen beraspun dapat.


Marilah berdiri dan berlari,

Hilang sudah suasana hening,

Pasti hidup lebih bermanfaat.



3. Pantun Berkait ( Seloka ).

Dibawah bukit ada pohon duku,

Berdiri tegak daunnya menelentang.

Budi yang buruk itulah kamu,

Di suruh orang tua palah menentang.



Berdiri tegak daunnya menelentang,

Dibuat rumah oleh perkutut.

Disuruh orang tua palah menentang,

Di teladani itu tak patut.



Bunga mawar warnanya merah,

Bisa di petik dipohonnya.

Jangan suka marah - marah,

Marah itu tak ada gunanya.



Bisa dipetik dipohonya,

Pohonnya kecil dan berduri.

Marah itu tak ada gunannya,

Akan merugikan diri sendiri.



Itulah Pengertian, Ciri - ciri dan beberapa Jenis pantun yang dapat saya buat, semoga bermanfaat.




Jumat, 24 Oktober 2014

CIRI - CIRI TEMAN YANG BAIK

00.23 Posted by Riski Dwitiyan No comments
CIRI - CIRI TEMAN YANG BAIK.
oleh : Riski Dwitiyan.

Teman bukan hanya seseorang yang sering bermain - main dengan kita tapi teman adalah segalanya bagi kita. teman bisa menjadi sahabat ataupun keluarga buat kita. namun mencari teman yang baik itu tak semudah yang kita bayangkan, mungkin saja seorang teman berteman dengan kita karena ADA APANYA bukan karena APA ADANYA. berikut akan adalah cara menggetahui teman yang baik :

  • Merasa senang bila kita senang.

Mereka akan merasa senang bila kita senang, bukan menjadi iri kepada kita karena kita senang. Mereka akan benar  -  benar tulus dalam ikut merasa senang kepada kita, ketika sesuatu yang baik terjadi atau didapatkan kita.

  • Saling membantu.

Mereka teman yang baik adalah mereka yang  selalu siap membantu kita disaat kita membutuhkan bantuaannya. Bahkan jika kita tidak meminta bantuan dari mereka secara otomatis mereka akan membantu kita bagaimanapun caranya agar mereka bias membantu kita dengan senang hati mereka melakukannya. Dan merekan akan selalu ada di saat kita membutuhkan bantuan dari mereka. Meraka tidak akan meminta balasan apapun saat mereka membantu kita.

  • Pendengar yang baik.
Mereka selalu mendengarkan segala keluh kesah kita dalam kehidupan kita sehari - hari  tanpa pernah berusaha untuk menghindar dari kita. mereka rela mengorbankan waktu untuk mendengarkan segalan curahan kita , ketika kita membutuhkan mereka.

Minggu, 05 Oktober 2014

RUMUS MENGHADAPI MASALAH

23.13 Posted by Riski Dwitiyan No comments


RUMUS TEPAT DALAM MENGHADAPI MASALAH
Oleh : Riski Dwitiyan


Sebagai manusia, makhluk hidup sosial kita memang saling membutuhkan terhadap sesama. Tak mungkin jika kita hidup di Bumi ciptaan ALLAH SWT yang kaya akan hasil alamnya ini, kita menjalaninya tanpa ujian – ujian atau masalah dari – Nya. Tapi ALLAH menguji kita dengan cobaan – cobaan yang ringan ataupun besar kepada kita karena ALLAH cinta dan sayang kepada kita. Maka beruntunglah bagi seseorang yang mendapat ujian dari – Nya. Yang paling penting adalah bagaimana sikap kita menghadapi semua itu. kita harus menjalaninya semua masalh yang dihadapi itu dengan cara – cara ,yaitu :

1. Bersabar

Memperbanyak sabar mungkin salah satu cara yang bisa kita lakukan dalam menghadapi masalah. Hal ini yang dibutuhkan ketika masalah datang tetapi kita harus sadar bahwa masalah harus dihadapi dengan sabar. Bersabar pertama akan membuat kita menderita ,tetapi lama kelamaan kita dapat bersahabat dengan masalah kemudian kita akan terbiasa dengan masalah dan membuat kita lebih siap dalam menghadapi masalah.

2. Tenang

Sikap tenang dalam menghadapi masalah itu sangat dibutuhkan oleh siapapun. Ketika kita menghadapi masalah dengan sikap tidak tenang justru akan menimbulkan atau mendatangkan masalah baru yang akan membuat masalah menjadi berlipat ganda atau lebih rumit. Ketika kita bersikap tenang ,maka masalah apapun yang kita hadapi bisa kita selesaikan walaupun kita tidak dapat menyelesaikannya secara tuntas. Tentu sikap tenang tidak datang dengan sendiri, tapi sikap tenang perlu dilatih dengan sikap tidak takut ketika kita menghadapi masalah, dengan adanya masalah dapat membuat kita menjadi pribadi yang tenang.


3. Berdoa.

 Berdoa adalah hal yang akan membuat kita menjadi sabar dan tenang. Berdoa bukan hanya sekedar meminta atau memohon kepada ALLAH SWT untuk memenuhi keinginan kita. Tetapi berdoa ketika menghadapi masalah ,maka secara tidak langsung akan menimbulkan energi positif pada diri kita. Misalkan kita menghadapi masalah dengan dendam maka hal itu akan menimbulkan energi negatif karena sama saja negatif bertemu negatif maka hasilnya akan lebih negatif. Hal ini akan membuat masalah lebih bertambah.


Terkadang kita tidak tau di depan kita ada jurang atau jalan mendaki, kalau kita jatuh ke jurang maka kita harus berusaha naik ke atas dan jika kita melewati jalan mendaki maka berusahalah untuk mendaki jalan tersebut.




Jumat, 26 September 2014

Menghafal Al - Qur'an

17.56 Posted by Riski Dwitiyan No comments
RUMUS DALAM MENGHAFAL AL QUR’AN
Oleh : Riski Dwitiyan.



Al Qur’an merupakan pedoman dalam hidup bagi seluruh umat manusia. Menghafal Al Qur’an dibutuhkan ketulusan dalam hati agar dapat menjalaninya dengan ikhlas, senang hati, ridho, dan lancar. Menghafal dan mempelajari Al Qur’an adalah lebih baik dari pada kesenangan dunia. Maka mulai dari sekarang mari kita mulai untuk menghafal Al Qur’an dari surat – surat yang mudah di hafalankan ,misalnya ; juz 30 atau mulai dari 1 surat pendek atau 1 ayat. Agar menghafal Al Qur’an lebih lancar, berikut adalah rumus – rumus dalam menghafal al qur’an :


  1. Luruskan niat untuk menghafal Al Qur’an ,diniatkan demi mencari keridhoan dari ALLAH SWT bukan untuk tujuan dunia.
  2. Pelajari aturan – aturan dalam membaca Al Qur’an yang baik dan benar.
  3. Yakin bahwa kita bisa menghafal Al Qur’an yaitu dengan menjadikan hafalan sebagai kebiasaan sehati – hari. Usahakan agar menjadikan iman kita kuat, karena kita didepan al qur’an kitab suci yang paling benar dari kitab sebelum – sebelumnya ( Injil, Taurat, Zabur ).
  4. Memulai hafalan dengan menghafal 1 surat pendek ataupun 1 ayat atau juga ¼ juz dan memilih waktu yang tepat, yang paling utama adalah setelah shalat subuh dan shalat isya’.
  5. Menggulang hafalan yang telah dilakukan sebelum melanjutkan hafalan selanjutnya.


Lima point di atas adalah beberapa rumus dalam menghafal Al Qur’an yang bisa kita lakukan dengan mudah jika kita memang benar – benar berniat untuk menghafal Al Qur’an.